23 September adalah hari yang spesial bagi seorang Tiara Andini. Karena hari ini adalah hari ulang tahunnya! Dara yang hari ini berusia 19 tahun ini Bersuara merdu dan memiliki segudang bakat melekat ketika kita melihat Tiara.
Dikutip dari obrolan Tiara bersama Rian D'Masiv di channel YouTube-nya, Tiara sejak kecil sudah sering mengikuti ajang lomba lho. Dari kecil sudah diarahkan untuk mengikuti les bernyanyi sampai akhirnya berani untuk mengikuti berbagai lomba menyanyi sampai tingkat daerah.
Eits, memang keluarga Tiara sangat suka sama musik. Waktu kecilnya, sering diperdengarkan lagu-lagu Melly Goeslaw, Titi DJ, dan berbagai macam penyanyi, dan akhirnya disitulah awal mula kecintaan Tiara dalam bernyanyi.
Saking seringnya berkompetisi dalam lomba menyanyi, ketika dia tidak berkompetisi sepertinya ada yang kurang. Karena Tiara mengaku kalau dari berkompetisi itulah dia memiliki mental yang tangguh.
Benar saja, sebelum masuk ke Indonesian Idol, Tiara sudah pernah mencicipi panggung The Voice baik kategori anak-anak maupun dewasa. Tapi akhirnya, batu loncatan Tiara Andini memang ada di Indonesian Idol X ini.
Selain bernyanyi, dia juga sering cover dance bersama teman-temannya, dan juga menjadi host dalam beberapa acara tv. Kira-kira, bakat terpendam apalagi ya yang Tiara Andini punya, Elfriend?