Mungkin terdengar aneh ketika Juice WRLD mengeluarkan single terbarunya, karena sudah tiada. Tapi, ternyata dia masih punya stok lagu yang belum dia rilis. Ini akan menjadi salah satu karya yang akan dirilis dalam album posthumous (album yang dirilis setelah kematian) miliknya, "Legends Never Die". Dan "Smile" adalah tambahan lagu untuk albumnya tersebut. Dalam lagu "Smile", dia berkolaborasi dengan The Weeknd.
Karena berkolaborasi dengan The Weeknd, nggak heran kalau lagu ini akan terdengar lebih atmosferik moody yang kuat, meskipun ini adalah track trap dari Juice WRLD. The Weeknd mampu memberikan warna baru untuk lagu hiphop.
Tahun lalu sekitar bulan September, Juice WRLD pernah men-tweet kalau dia ingin sekali berkolaborasi dengan The Weeknd. Dia yakin, kolaborasinya dengan The Weeknd nantinya akan bagus. Keinginannya pun sudah terwujud, meski sayangnya dia tidak bisa menikmati kolaborasi impiannya ini.
Untuk music video lagu "Smile" sudah bisa kamu tonton di youtube, Elfriend. Konsep videonya mengambil tema animasi dan juga bentuk lukisan.