RADIO ELFARA - Di tahun baru Imlek kali ini yang jatuh pada tanggal 12 Februari 2021, Ascent Premiere Hotel and Convention Malang, menyajikan sajian khas Imlek bagi para tamu yang ingin merayakan Imlek bersama keluarga. Mengusung tema Strong and Determined Year Of The Ox, Nova Kurniawan, selaku Marketing communication, Ascent Premiere Hotel and Convention Malang, mengungkapkan, "Dikarenakan imlek tahun ini adalah tahun kerbau logam, oleh karena itu kita memilih tema ini dengan mengadopsi filosofi dari kerbau, diharapkan kedepannya kita dapat menjadi lebih kuat".
Pada Imlek nanti Ascent Premiere Hotel and Convention Malang menyajikan menu special, seperti: soup asparagus crab meat, Hainan chicken, dan masih banyak lagi yang pastinya akan menggugah selera. Nova menambahkan, "Untuk kali ini, kita memberikan dua opsi pemesanan. Pengunjung tetap bisa menikmati sajian menu Imlek kami langsung di Sky Garden, Ascent Premiere Hotel and Convention Malang, yang tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan atau juga juga bisa memesan menu Imlek untuk diantarkan langsung kerumah, sebagai sajian hidangan Imlek dirumah".
Untuk menu Imlek di Ascent Premiere Hotel and Convention Malang, dibanderol dengan harga Rp 650.000,-/net untuk 5 orang, dan bisa mulai dipesan mulai tanggal 10 hingga 13 Februari 2021. [AI/Az]