• By: Radio Elfara

Radio Elfara - Merayakan anniversary yang ke-6 di tahun ini, Golden Tulip Holland Resort Batu mengangkat tema “6orgeous” yang memiliki arti menawan dan luar biasa. Pada anniversary ini, Golden Tulip Holland Resort Batu menebarkan kebahagiaan dengan berbagi kepada anak yatim dan juga berbagi takjil kepada masyarakat Kota Batu.


Bertemakan 6orgeous Orphanage Charity, acara ini diadakan kemarin (4/4) dan dihadiri kurang lebih 100 anak-anak dari Panti Asuhan Nurul Hidayah, Al-Munawaroh, Nikmatul Iman. Susunan acara yang disiapkan juga sangat menyenangkan, dimulai dari buka bersama dengan anak-anak yatim, pelaksanaan beberapa games, dan dilanjutkan dengan pembagian santunan. 


Tak hanya 6orgeous Orphanage Charity saja, Golden Tulip Holland Resort Batu juga memiliki kegiatan “Season To Give” berupa pembagian takjil kepada masyarakat di Kota Batu. Pembagian takjil ini dilakukan pada Selasa (11/04) di Jalan Protokol Kota Batu. Sekitar kurang lebih 250 takjil yang disiapkan dan hanya dalam beberapa menit saja takjil sudah habis dibagikan, masyarakat juga tampak antusias dengan adanya kegiatan ini.


Golden Tulip Holland Resort Batu juga mengadakan event-event lain berupa kompetisi internal yang dilakukan untuk mempererat bonding para karyawannya. Ada juga syukuran dan kegiatan Family Fun Walk yang mengundang keluarga para karyawan sebagai penutup dari rangkaian acara.


Lewat anniversary yang ke 6 ini, manajemen Golden Tulip Holland Resort Batu berharap tetap bisa menjadi yang terbaik dan menjadi pilihan utama wisatawan yang datang ke Kota Batu sebagai tempat menginap bersama keluarga maupun teman. Golden Tulip Holland Resort Batu akan terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas yang ada, sehingga wisatawan akan selalu memilih Golden Tulip sebagai tujuan utama mereka. [JY]