Gloria Jessica Menulis Lagu Terbarunya “Still Worth Loving” dan Berkolaborasi dengan Musisi Internasional
Apakah kamu adalah penggemar Gloria Jessica, Elfriend? Kalau iya, ini adalah saat yang menyenangkan dan menggembirakan untuk kamu, karena Gloria Jessica telah kembali merilis single terbaru berjudul “Still Worth Loving”, yang dirilis di bawah label rekaman Universal Music Indonesia. Single ini bisa menjadi sebuah pelipur lara, baik untuk kamu maupun industri musik Tanah Air di tengah situasi yang sulit karena wabah virus Corona di Indonesia hingga dunia.Lewat single bernuansa pop ini, Gloria Jessica kembali memperlihatkan sekaligus menegaskan bahwa dirinya juga semakin handal. Tidak hanya sebagai penyanyi, tetapi juga pencipta lagu. Yup! Gloria Jesicca menulis lagu “Still Worth Loving” ini.Tapi Gloria Jessica tidak sendiri. Dalam pembuatan lagu ini, Ia bekerja sama dengan Kyle Patrick dan Jesse Ruben, dua musisi ternama asal Amerika Serikat. Kyle dikenal sebagai vokalis dari band The Click Five yang hitz di tahun 2007an dan dia juga seorang produser serta penulis lagu untuk banyak musisi ternama. Jesse sendiri adalah seorang penyanyi dan penulis lagu yang karyanya sudah didengarkan lebih dari 30 juta kali. Untuk proses songwriting dan recording single “Still Worth Loving” dilakukan di Singapura ketika Kyle serta Jesse sedang melakukan promo tour di Asia. Sebelumnya, Gloria Jessica sempat melakukan workshop bersama Kyle di kediamannya di Los Angeles beberapa waktu lalu.
Dalam lagu ini, Gloria Jessica memilih kisah percintaan yang didasari oleh pengalaman pribadinya. “Still Worth Loving” adalah sebuah cerita cinta yang memiliki masa kelam dan mengalami kekerasan dari segi fisik serta mental. Melalui single ini, Gloria Jessica ingin mengangkat awareness tentang kekerasan dalam hubungan percintaan dan bagaimana cara mengatasi trauma itu. Lirik lagu “Still Worth Loving” menciptakan sebuah alur yang memberi penegasan bahwa setiap orang masih layak dicintai meski dengan berbagai macam lika-liku kehidupan yang mereka lalui. Single ini adalah suara hati Gloria Jessica yang didedikasikan untuk kisah cinta para pendengarnya.
Untuk aransemen atau suara yang ada di single “Still Worth Loving”, Gloria Jessica tetap konsisten dalam menggeluti warna musik pop yang selalu dinikmati masyarakat. Perpaduan dentum piano dengan karakter suara Gloria Jessica yang unik dalam memainkan nada semakin menegaskan cerita penting dibalik single “Still Worth Loving”. Enjoy the song and always remember to be happy at heart. (viz)