• By: Radio Elfara

“Bagaimana Kabarmu” dengan genre pop ballad ciptaan musisi perempuan asal Jawa Timur, Awdella, dibawakan khusus untuk orang-orang yang masih menyimpan kenangan untuk mantan pasangannya. “Lagu ini berkisah tentang orang yang baru putus tapi masih denial. Biasa tiap hari berkabar tiba-tiba nggak ada kabarnya. Tapi di ending lagu ini, ada kaya sweet revenge yang nunjukin kalau aku bakal lebih bahagia’, tutur Awdella. 

 

Selain Awdella, “Bagaimana Kabarmu” juga dikarang oleh Audree Dewangga, David Elsandro dan Yotari Kezia. Lagu ini dibuat ketika mereka berada di Yogyakarta. Sedikit berbeda dengan lagu-lagu Awdella sebelumnya, lagu ini juga diberi sedikit sentuhan 90s yang tetap bikin galau dengan vokal khas Awdella. 

 

Official Music Video “Bagaimana Kabarmu” memiliki kaitan cerita dengan lagu viral Awdella yang berjudul “Tertawan Hati”. Dengan talent pria yang sama di kedua videonya, Jonathan Alden. Awdella juga berharap pendengarnya menyukai karya terbarunya. “Semoga lagu ini bisa menjadi peneman, pewakil rasa dan tempat bercerita”, ujarnya. Buat kamu yang penasaran sama single terbaru dari Awdella, kamu bisa request lagunya di Elfara Fm! [SYE]