RADIO ELFARA - Belajar sex education itu penting banget ya Elfriend, dan ternyata ada lho sertifikat Sex Education yang nggak gampang dapetinnya. Eits, tapi ada salah satu artis Korea Selatan yang berhasil dapet sertifikat ini, yaitu Seo Ye Ji.
Seo Ye Ji, yang namanya melambung setelah bermain di drama Korea "It's Okay Not to Be Okay" adalah artis pertama Korea yang berhasil mendapatkan sertifikat ini. Alasan mengapa Seo Ye Ji ingin memeroleh sertifikat ini agar dia bisa langsung mengajari anak-anaknya tentang hal ini.
Di samping itu, Seo Ye Ji juga mempunya banyak sertifikat menarik lainnya seperti seni balon, psikolog, bahasa Inggris untuk anak-anak dan origami. Seo Ye Ji sendiri saat ini sedang mengurangi berbagai kegiatan sejak insiden gaslighting dan berencana untuk comeback dengan drama tvN "Eve's Scandal" tahun ini. [Az].