RADIO ELFARA - Perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Perubahan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD tahun anggaran 2021 sudah disetujui enam fraksi di DPRD Kota Malang nih Elfriend, Rabu (25/8) saat rapat paripurna penyampaian pendapat akhir fraksi dan pengambilan keputusan DPRD. Walaupun menerima dan menyetujui, namun keenam fraksi tetap memberikan catatan bagi pihak eksekutif. Beberapa di antaranya yang menjadi catatan, misalnya terkait penanganan pandemi Covid-19 dan kasus Covid-19 masih tinggi serta bagaimana caranya agar dalam waktu dekat dapat dikendalikan atau ditekan.
Untuk fokus penggunaan anggaran tahun ini, Walikota Sutiaji mengaku masih memprioritaskan penanganan dan pengendalian pandemi Covid-19 seperti vaksinasi, penyaluran bansos dan pelayanan kesehatan di semua sektor akan terus ditingkatkan. Sementara itu Walikota Sutiaji juga menyampaikan kalau pihaknya akan menambah atau memperbesar capaian pendapatan asli daerah (PAD) melalui berbagai inovasi dan kolaborasi seperti dari sektor pajak reklame dan restoran. Saat ini PAD Kota Malang sekitar 2 triliun rupiah [Az].
source: malangkota.go.id