RADIO ELFARA - Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji menyampaikan bahwa saat ini kita sudah masuk dalam society 5.0, menuju generasi yang tidak menghamba teknologi tapi justru semakin bijak dan berkarakter. Teknologi diharapkan dapat bermanfaat bagi individu untuk mengoptimalisasikan potensi dirinya.
Menurut Sutiaji, Kota Malang adalah kota yang sangat menarik, terdapat banyak mahasiswa yang memilih perguruan tinggi di Kota Malang dari seluruh Indonesia. Selain itu Malang juga sebagai kota pariwisata, terdapat kurang lebih 8.000 UMKM, startup, Malang adalah city of Arema, kota lansia, kota sejuk.
“Bagaimana mengaktualisasikan dan mengimplementasikan visi dan misi Kota Malang? Salah satunya melalui The Future of Malang. Di dalamnya ada Malang Heritage, Malang 4.0, Malang Kreatif, Malang Halal, Malang Melayani, dan Malang Nyaman,” papar Sutiaji.
Terkait pengembangan ekonomi kreatif, lanjut Sutiaji, Malang adalah satu-satunya kota di Indonesia yang punya roadmap berbasis digital. Menariknya, potensi digital di Kota Malang di era pandemi Covid-19, ekonomi kreatif berbasis digital mengalami kenaikan lebih dari 100 persen.
Di era digital seperti sekarang, Sutiaji mengajak untuk membuka diri dan adaptif, namun punya karakter untuk menggayuh kemajuan. Dengan segala kemudahan, siapa yang cermat menangkap peluang dia yang akan menang dan sukses. Hal itu disampaikan Wali Kota Sutiaji saat menjadi key Opinion Leader dalam Webinar Nasional Literasi Digital dengan tema Mengembangkan Minat dan Bakat melalui Dunia Digital secara daring, Kamis (12/8).
source: malangkota.go.id