• By: Radio Elfara

RADIO ELFARA - Kamis (12/8), Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Septian Hario Setio bertemu wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji. Hal ini berkaitan dengan belum menurunnya covid-19 di Malang Raya setelah 2x PPKM diperpanjang. Pertemuan tersebut menjadi dasar acuan sebelum tinjauan Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan hadir di Kota Malang.

Pada pertemuan tersebut, Walikota Sutiaji  memaparkan situasi Covid-19 di Kota Malang sejak awal sampai sekarang. Beliau menjelaskan tentang kasus terbaru, jumlah kematian, dan tingkat ketersediaan kasur di Kota Malang. Pak Sutiaji menyampaikan apabila ketersediaan kasur untuk pasien Covid-19 di Kota Malang masih berada rata-rata di angka 80 persen, di mana jumlah keterisian bed hanya 30 persen pasien asal Kota Malang, selebihnya pasien berasal dari luar kota.

Di samping itu, beliau juga menerangkan apabila jumlah tenaga kesehatan (nakes) yang terbatas juga menjadi kendala. Hal ini menyebabkan beberapa wacana realisasi tempat isolasi terpusat (isoter) belum maksimal.

Menanggapi hal tersebut, Deputi Menko Marves merekomendasikan agar kota Malang segera membuat isoter walaupun dengan skala kecil. Sementara untuk nakes, bisa dikoordinasikan dengan kampus yang mempunyai jurusan kedokteran di kota Malang [Az].

source: malangkota.go.id