Radio Elfara - Jungkook yang kerap dikenal sebagai anggota termuda dari boyband BTS, baru saja merilis lagu barunya berjudul ‘Seven’ dengan merangkul Latto, seorang rapper Amerika Serikat sebagai teman duetnya. Jungkook juga menggaet Han So Hee, aktris Korea Selatan buat jadi model di video klip nya.
Lagu ‘Seven’ dari Jungkook berhasil mencetak rekor baru di dunia musik Korea dengan menjadi lagu Kpop pertama tercepat yang berhasil mencapai puncak tangga lagu iTunes di Amerika Serikat, hanya dalam waktu satu jam enam menit setelah perilisannya.
Bukan cuma di Amerika saja, tapi ‘Seven’ juga berhasil memuncaki tangga lagu di beberapa negara lainnya seperti Jerman, Kanada, Brazil, dan Australia. Jungkook juga berhasil membawa masuk lagunya dalam tangga lagu iTunes Inggris hanya dalam waktu satu jam dua puluh menit. Bahkan capaian Jungkook berhasil melampaui grup nya sendiri, BTS dengan lagu ‘Take Two’.
Singlenya baru dirilis pada Jumat (14/7) dan mendapatkan antusiasme yang sangat besar dari Army, karena berhasil mendapatkan 2 juta likes dalam kurun waktu dua jam dan sudah ditonton sebanyak 35,4 juta kali dalam 24 jam. Sampai artikel ini dirilis, MV ‘Seven’ sudah mendapatkan 60 juta penayangan di Youtube.
Melalui single ‘Seven’, Jungkook berhasil menjadi solois Kpop pria kedua yang mendapatkan banyak views. Sedangkan posisi pertama masih ditempati oleh PSY dengan lagu ‘Gentleman’ di tahun 2013 dengan 38,4 juta kali penayangan dalam 24 jam.
Lagu ‘Seven’ memiliki makna kalau seseorang ingin selalu bersama dengan orang yang dicintainya. Sedangkan kata ‘Seven’ merujuk kepada seven days a week, yang memiliki arti kalau Jungkook ingin selalu bersama dengan kekasihnya setiap saat.
MV ‘Seven’ sendiri menceritakan tentang Jungkook dan Han So Hee yang menjadi sepasang kekasih dan sedang bertengkar selama satu minggu lamanya, tapi Jungkook tetap ingin membuktikan cintanya kepada kekasih.Terlihat ketika Jungkook berusaha untuk menerjang banjir, hujan lebat, dan angin kencang untuk memohon kepada sang kekasih. Bahkan rela memalsukan kematiannya untuk mendapatkan perhatian Han So Hee.
Tapi perjuangan yang dilakukan Jungkook tak berakhir sia-sia, terlihat dengan keduanya berakhir bergandengan tangan bersama-sama di akhir video.
Video klip ‘Seven’ sudah bisa ditonton di Youtube channel Hybe Labels, dan lagunya bisa didengar di platform musim digital kesayangan. Enjoy! [JY]