• By: Radio Elfara

Siapa sih yang nggak kenal sama Wishnutama? Mantan Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif ini banyak sekali terlibat di balik layar sejumlah acara bergengsi dan juga televisi. Sebut saja Creative Director Asian Games 2018, CEO dan Komisaris di NET., CEO Trans TV, dan masih banyak lagi. 

Sedikit cerita tentang latar belakang pendidikannya, Wishnutama menghabiskan masa SMA-nya di Kooralbyn International School di Queensland, Australia dan di International School of Singapore. Menyelesaikan kuliah Liberal Arts di Mount Ida College Boston, Amerika Serikat, namun lebih banyak mendapatkan ilmu komunikasi dan pertelevisian pada saat dia kuliah di Emerson College, Boston. Dia memulai karier dari bawah sebagai Production Assistant di New England Cable News Amerika Serikat dan menjadi Assistant Director On Air Promotion di WHDH-TV, Boston. Tama juga pernah mengenyam pendidikan di The Military College of Vermont, Norwich University. Kurang bergengsi apa coba?

Dibalik kesibukannya, ternyata Wishnutama masih menyempatkan untuk menyalurkan hobinya, yaitu ngeband! Nggak main-main, mungkin di antara Elfriend tahu Soulful Corp, band tahun 2010-an, nah itu dia bandnya! Sebenernya berawal cuma dari band kantor iseng-iseng, ternyata Soulful Corp sudah dirintis Wishnutama (bass), Emil BIAS (vocal/gitar) dan Roan Yandi (drum/perkusi) dari tahun 2002. Soulful terus berkembang, dengan bergabungnya Popo Hanoto (gitar), Yudi Manupassa (vocal), Dodi Odoy (keyboard/piano) dan Tegar Bangun (perkusi/vocal) memperlengkap formasi Soulful untuk lebih serius. Dan akhirnya mereka merilis debut single mereka Ketika Kau Menyapa di tahun 2010. Sebuah lagu recycle yang dulu pernah dipopulerkan penyanyi Marcell, sebagai soundtrack film Andai Ia Tahu yg juga di produksi oleh Wishnutama & Emil Bias. Lagu tersebut juga diciptakan oleh Emil Bias sang vocalist. Dan lagu recycle ini pun juga dijadikan soundtrack serial Angel's Diary kala itu.

Nggak hanya satu single aja, tapi juga ada beberapa single hitz dari Soulful Corp yang mungkin Elfriend tahu. Mulai dari "So Falling In Love" yang juga mengajak duet Maya Septha di tahun 2010, "Semua Indah" yang dijadikan soundtrack sitkom "Tetangga Masa Gitu", dan sempet duet bareng Gilang Dirga di lagu "Cantik" tahun 2016.

Kemarin tanggal 10 Januari, Wishnutama posting throwback-nya pas jadi bassist di Soulful Corp. Apakah Soulful Corp bakal balik lagi ke belantika musik Indonesia? Kalau iya, siap-siap aja kita nonton Wishnutama nge-band ya Elfriend!