• By: Radio Elfara

Akhirnya Ada Band kembali lagu ke dunia musik Indonesia. Setelah kemarin sempat di awal tahun 2020 kita dikejutkan dengan bergabungnya Naga eks Lyla yang mengisi posisi vokalis di Ada Band menggantikan Doni Sibarani. Nah, di penghujung tahun 2020 kemarin, Ada Band menutup tahun dengan manis dengan merilis single “Tak Lagi Cinta”. Ini adalah rilisan pertama dengan Naga sebagai vokalis yang semakin menguatkan posisi Ada Band untuk kembali aktif di industri musik.

Single "Tak Lagi Cinta" menceritakan tentang seseorang yang yakin akan selalu bisa mencintai sang kekasih sampai akhir hidupnya. Tapi, harapan kebahagiaan itu ternyata sirna karena sang kekasih lebih memilih untuk meninggalkannya.

Lirik lagu yang begitu dalam dan relate banget sama apa yang kita rasakan, membuat single ini mudah dipahami dan bikin baper. 

Ciri khas Ada Band masih sangat terasa pada aransemen musik dan notasi pada single ini meskipun udah berganti vokalis. Vokal dan cara bernyanyi Naga juga terdengar berbeda dengan saat Naga menyanyikan single-nya sebagai solois maupun di band terdahulunya. Meskipun Ada Band sudah beberapa kali berganti vokalis, bisa dibilang musik Ada Band konsisten dengan root nya.

“Tak Lagi Cinta” dirilis pada tanggal 26 Desember 2020. Tentunya, kamu sudah bisa rekomendasi lagu ini di Elfara FM ya!